MPR: Jangan coba-coba ganggu pelantikan Jokowi-JK



JAKARTA. Ketua MPR RI Zulkifli Hasan menjamin keamanan acara pelantikan presiden dan wakil presiden, 20 Oktober 2014. Ia meminta siapa pun untuk tidak mengganggu pelantikan tersebut.

Seusai menyerahkan susunan acara pelantikan kepada presiden dan wakil presiden terpilih, Senin (13/10), Zulkifli mengatakan bahwa dia telah berkoordinasi dengan seluruh pimpinan penegak hukum.

"Sudah rapat dengan Kapolda dan Pangdam Jaya. Panglima TNI juga sudah menyatakan, keamanan 100 persen penuh. Jangan coba-coba," ujar Zulkifli di rumah dinas gubernur DKI Jakarta di Jalan Taman Suropati 7, Menteng, Jakarta Pusat.


Sore ini, pimpinan MPR RI memberikan susunan acara pelantikan presiden dan wakil presiden kepada Jokowi dan Jusuf Kalla di rumah dinas Jokowi. Pertemuan itu berlangsung tertutup.

Pertemuan selama sekitar 30 menit itu dihadiri Ketua MPR Zulkifli Hasan, Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang, Wakil Ketua MPR EE Mangindaan, dan Wakil Ketua MPR Mahyudin, sementara Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid tak hadir dalam acara itu. (Fabian Januarius Kuwado)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Hendra Gunawan