KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Majelis Pemusyawaratan Rakyat (MPR) memundurkan waktu pelantikan Joko Widodo-Ma'ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden pada 20 Oktober nanti, dari yang semula pukul 10.00 WIB menjadi pukul 16.00 WIB. "Saya pastikan 20 Oktober, kenapa diundur dari jam 10 menjadi jam 4, kami ingin memberi kesempatan saudara-saudara kita beribadah pagi hari," kata Ketua MPR Bambang Soesatyo di rumah dinasnya di Kompleks Widya Chandra, Jakarta, Selasa (8/10). Bambang menambahkan, pelantikan dimundurkan ke sore hari agar tidak mengganggu aktivitas warga yang ingin berolahraga di area bebas kendaraan atau car free day.
MPR mundurkan pelantikan Jokowi-Ma'ruf jadi pukul 16.00 WIB, ini alasannya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Majelis Pemusyawaratan Rakyat (MPR) memundurkan waktu pelantikan Joko Widodo-Ma'ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden pada 20 Oktober nanti, dari yang semula pukul 10.00 WIB menjadi pukul 16.00 WIB. "Saya pastikan 20 Oktober, kenapa diundur dari jam 10 menjadi jam 4, kami ingin memberi kesempatan saudara-saudara kita beribadah pagi hari," kata Ketua MPR Bambang Soesatyo di rumah dinasnya di Kompleks Widya Chandra, Jakarta, Selasa (8/10). Bambang menambahkan, pelantikan dimundurkan ke sore hari agar tidak mengganggu aktivitas warga yang ingin berolahraga di area bebas kendaraan atau car free day.