KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan peritel peralatan rumah tangga Mr DIY Group (M) Bhd yang ada di Indonesia tengah mempertimbangkan untuk mencatatkan saham di Bursa Efek Indonesia. Menurut sumber Bloomberg, rencana tersebut akan dilakukan secepatnya tahun ini atau awal 2025. "Mr DIY Indonesia tengah bekerja sama dengan sejumlah bank untuk menyusun rencana penawaran umum perdana," kata sumber Bloomberg. Sumber tersebut juga mengatakan jika Mr DIY Indonesia ingin mengumpulkan dana sebanyak US$ 300 juta setara dengan Rp 4,62 triliun. Jika rencana ini terjadi maka akan memberikan dorongan yang baik bagi pasar IPO Indonesia yang sedang lesu. "Pertimbangan initial public offering (IPO) masih berlangsung, termasuk mengenai rincian seperti ukuran," kata orang-orang tersebut.
Mr DIY Dikabarkan Akan IPO Incar Dana Rp 4,62 Triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan peritel peralatan rumah tangga Mr DIY Group (M) Bhd yang ada di Indonesia tengah mempertimbangkan untuk mencatatkan saham di Bursa Efek Indonesia. Menurut sumber Bloomberg, rencana tersebut akan dilakukan secepatnya tahun ini atau awal 2025. "Mr DIY Indonesia tengah bekerja sama dengan sejumlah bank untuk menyusun rencana penawaran umum perdana," kata sumber Bloomberg. Sumber tersebut juga mengatakan jika Mr DIY Indonesia ingin mengumpulkan dana sebanyak US$ 300 juta setara dengan Rp 4,62 triliun. Jika rencana ini terjadi maka akan memberikan dorongan yang baik bagi pasar IPO Indonesia yang sedang lesu. "Pertimbangan initial public offering (IPO) masih berlangsung, termasuk mengenai rincian seperti ukuran," kata orang-orang tersebut.