KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT MRT Jakarta tengah melakukan penyelesaian Paket kontrak 202 (CP202) yang merupakan salah satu segmen pekerjaan konstruksi MRT Jakarta fase 2A dengan cakupan pekerjaan pembangunan Stasiun Harmoni, Sawah Besar, dan Mangga Besar, serta terowongan bawah tanah. Proyek ini dimulai dari Harmoni hingga Mangga Besar sepanjang total 1,8 kilometer (terowongan dan stasiun). Hingga 15 September 2022 lalu, perkembangannya telah mencapai 6,82% dengan sejumlah pekerjaan seperti pemasangan moveable concrete barrier (MCB) dan pagar sebagai bagian dari manajemen rekayasa lalu lintas 1.1, kegiatan archeological test pit, dan penanaman pohon terdampak. “MRT Jakarta bersama kontraktor pelaksana Shimizu Adhi Karya JV (SAJV) akan memastikan agar pembangunan MRT Jakarta fase 2A dilakukan sesuai dengan peraturan yang berlaku, termasuk menjaga aspek lingkungan yang berkelanjutan tetap terpenuhi,” ujar Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta (Perseroda) Rendi Alhial dalam keterangan resminya, Jumat (30/9).
MRT Jakarta Bangun Terowongan dan Stasiun CP202 Jakarta Fase 2A
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT MRT Jakarta tengah melakukan penyelesaian Paket kontrak 202 (CP202) yang merupakan salah satu segmen pekerjaan konstruksi MRT Jakarta fase 2A dengan cakupan pekerjaan pembangunan Stasiun Harmoni, Sawah Besar, dan Mangga Besar, serta terowongan bawah tanah. Proyek ini dimulai dari Harmoni hingga Mangga Besar sepanjang total 1,8 kilometer (terowongan dan stasiun). Hingga 15 September 2022 lalu, perkembangannya telah mencapai 6,82% dengan sejumlah pekerjaan seperti pemasangan moveable concrete barrier (MCB) dan pagar sebagai bagian dari manajemen rekayasa lalu lintas 1.1, kegiatan archeological test pit, dan penanaman pohon terdampak. “MRT Jakarta bersama kontraktor pelaksana Shimizu Adhi Karya JV (SAJV) akan memastikan agar pembangunan MRT Jakarta fase 2A dilakukan sesuai dengan peraturan yang berlaku, termasuk menjaga aspek lingkungan yang berkelanjutan tetap terpenuhi,” ujar Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta (Perseroda) Rendi Alhial dalam keterangan resminya, Jumat (30/9).