KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Antusiasme masyarakat tinggi, PT Mass Rapid Transit Jakarta (PT MRT Jakarta) menaikkan target penumpang tiap harinya mencapai 130.000. Adapun sebelumnya target penumpang tiap harinya hanya 65.000. William Sabandar, Direktur Utama PT MRT Jakarta menjelaskan adanya revisi target lantaran antusiasme masyarakat yang sangat luar biasa. "Saat masa uji coba tiap hari sudah melebihi 65.000, jadi target kami naikan menjadi 100.000 hingga 130.000," jelasnya kepada kontan.co.id di kantor MRT Jakarta, Jakarta, Senin (8/4). Ia pun optimis dengan target barunya lantaran tingginya antusiasme masyarakat. Terkait kenyamanan, pihaknya juga menjanjikan kenyamanan pada masyarakat lantaran saat ini MRT masih belum mengeluarkan seluruh rangkaiannya.
MRT menargetkan penumpang 130.000 per hari
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Antusiasme masyarakat tinggi, PT Mass Rapid Transit Jakarta (PT MRT Jakarta) menaikkan target penumpang tiap harinya mencapai 130.000. Adapun sebelumnya target penumpang tiap harinya hanya 65.000. William Sabandar, Direktur Utama PT MRT Jakarta menjelaskan adanya revisi target lantaran antusiasme masyarakat yang sangat luar biasa. "Saat masa uji coba tiap hari sudah melebihi 65.000, jadi target kami naikan menjadi 100.000 hingga 130.000," jelasnya kepada kontan.co.id di kantor MRT Jakarta, Jakarta, Senin (8/4). Ia pun optimis dengan target barunya lantaran tingginya antusiasme masyarakat. Terkait kenyamanan, pihaknya juga menjanjikan kenyamanan pada masyarakat lantaran saat ini MRT masih belum mengeluarkan seluruh rangkaiannya.