Mudah Anda lakukan, ini 5 cara mengecilkan perut



KONTAN.CO.ID - Ada berbagai macam cara mengecilkan perut yang bisa Anda praktikkan. Selain menjaga penampilan, mengurangi penumpukan lemak di perut bisa jadi salah satu cara menjaga esehatan secara keseluruhan.

Mengurangi lemak di perut bisa Anda lakukan dengan cara membatasi asupan kalori. Melansir Healthline, mengurangi asupan 500-1.000 kalori per hari bisa menurunkan berat badan 0,5-1 kg per minggu.

Meski demikian, bukan berarti Anda perlu benar-benar mengurangi asupan kalori. Terlalu sedikit mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung kalori justru memperlambat metabolisme.


Selain mengatur asupan kalori, masih ada banyak cara yang bisa Anda lakukan.

Konsumsi probiotik

Cara mengecilkan perut berikutnya yang sebaiknya Anda coba adalah dengan mengonsumsi probiotik. Ada banyak sumber probiotik yang bisa Anda pilih. Mulai dari suplemen hingga jenis makanan yang lain, seperti yogurt, kimchi, hingga tempe.

Baca Juga: Makanan yang harus dikonsumsi untuk mempercepat menurunkan berat badan

Lemak tak jenuh tunggal

Mengonsumsi makanan yang mengandung banyak lemak tak jenuh tunggal juga bisa jadi salah satu cara mengecilkan perut, lo.

Menurut sebuah penelitian, jenis asam lemak itu efektif mencegah penumpukan lemak di sekitar perut. Beberapa jenis makanan yang mengandung jenis lemak tersebut adalah alpukat dan minyak zaitun.

Cuka apel

Healthline merekomendasikan Anda untuk mengonsumsi cuka apel secara rutin. Alasannya karena jenis cuka itu mengandung asam asetat yang mampu mengurangi jumlah lemak perut.

Meski demikian, Anda tetap perlu berkonsultasi dulu dengan dokter untuk menghindari efek samping yang tak Anda inginkan.

Kelola stres

Stres mengakibatkan jumlah hormon kortisol dalam tubuh meningkat. Nah, kenaikan jumlah hormon itu berdampak pada peningkatan nafsu makan Anda.

Hal itulah yang membuat berat badan dan jumlah lemak di perut bertambah. Maka dari itu, penting bagi Anda untuk mengelola stres dengan baik.

Baca Juga: Penyebab perut buncit dan cara mengecilkan secara mudah

Minum air putih

Cara mengecilkan perut berikutnya yang sebaiknya Anda coba adalah minum air putih. Minum air putih mampu meningkatkan metabolisme tubuh sehingga kalori dalam tubuh yang terbakar pun meningkat.

Selain itu, minum air putih mencegah sembelit dan membuat Anda merasa lebih kenyang. Artinya, keinginan untuk mengonsumsi makanan dan minuman penuh kalori dapat Anda hindari.

Umumnya, setiap orang perlu minum delapan gelas air putih per hari. Namun, jumlah tersebut bisa berbeda, tergantung dari kondisi tubuh, aktivitas, cuaca, dan lain sebagainya.

Selanjutnya: 5 Penyebab perut buncit, bukan cuma stres

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News