KONTAN.CO.ID - Cara membuat Google Docs mudah dilakukan dengan akun sendiri. Fitur Google Document memudahkan pengguna layanan ini untuk dilakukan bersama akun lain. Fitur Google Docs sangat memungkinkan penggunanya menyunting berbagai dokumen secara daring, meski digunakan bersamaan secara real time. Cara membuat Google Docs cukup mudah dengan memiliki akun Gmail terlebih dulu.
Cara Membuat Google Docs untuk file baru dan lama.
1. Cara Membuat Google Docs dengan file baru
Pertama, cara membuat Google Docs untuk file baru bisa dilakukan dengan mudah:- Buka akun Gmail pada browser.
- Klik Ikon 9 titik di Gmail.
- Gulir ke bawah untuk klik Dokumen.
- Pilih Template.
- Pilih 'Start a new document.
- Klik ikon Plus untuk membuat dokumen baru.
- Dokumen siap diedit.
2. Cara Membuat Google Docs dengan file lama
Cara membuat Google Docs untuk file lama bisa diunggah dengan ringkas:- Buka akun Gmail pada browser.
- Klik Ikon 9 titik di Gmail.
- Gulir ke bawah untuk klik Dokumen.
- Pilih Template.
- Pilih Start a new document.
- Klik ikon Plus untuk membuat dokumen baru.
- Klik menu File.
- Klik Buka.
- Pilih menu Upload.
- Pilih file lama untuk diunggah.
- File sudah muncul di Google Docs.
3. Cara membuat Google Docs tersambung ke akun lain
- Buka file Google Docs.
- Klik Share atau Bagikan di bagian kanan atas.
- Pilih Tentukan akun.
- Klik Konfirmasi.
- Klik Done.
- Salin tautan untuk dibagikan ke pengguna lain yang diizinkan ke email.