Mudah, Ini Cara Melihat Like di Instagram untuk Posting Foto hingga Video



KONTAN.CO.ID - Cara melihat Like di Instagram untuk posting foto hingga Reels. Fitur Instagram kini sudah berkembang dan muncul berbagai keunikan masing-masing.

Platform Instagram memiliki fungsi untuk berbagi foto dan video dengan mudah ke followers atau khalayak umum.

Setiap foto dan video dalam bentuk posting beranda maupun story bisa disimpan atau disembunyikan.


Sehingga, pemilik akun bisa kapan saja untuk memunculkan kembali di profil pribadi.

Baca Juga: Inilah 2 Cara Mengubah Font di Bio Instagram untuk Pengguna

Adapun fitur Like di Instagram untuk posting foto hingga Reels mudah dilakukan melalui aplikasi.

Pengguna hanya membutuhkan aplikasi Instagram di HP Android maupun iOS.

Like Instagram Post akan berbeda dengan Like dari fitur Story yang tidak tersimpan di akun sendiri.

Sayangnya, fitur untuk melihat Like di Instagram hanya bisa digunakan pada aplikasi HP.

Baca Juga: Perhatikan! Begini Cara Menghapus Akun Instagram Secara Permanen

Berikut cara melihat like di Instagram foto hingga video bagi pengguna.

Cara melihat like di Instagram untuk posting foto dan video

Nah, pengguna bisa ikuti cara melihat Like di Instagram dengan aplikasi Android maupun iOS:

  • Buka aplikasi Instagram.
  • Klik ikon Profil.
  • Klik ikon tigas garis.
  • Pilih Setting atau Pengaturan.
  • Klik kolom Pencarian.
  • Ketik Manage Likes atau Kelola Suka.
  • Riwayat like di Instagram akan muncul.
  • Pengguna bisa atur tampilan berdasarkan Waktu hingga Pemilik.
Dari cara melihat like di Instagram hanya berlaku untuk posting foto, video, dan Reels yang tidak di-private.

Lewat beberapa cara, melihat Like di Instagram foto hingga video bisa dilakukan dnegan mudah dan praktis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News