Mudah, Intip 2 Cara Melihat Hasil Google Form melalui HP dan Laptop



MOMSMONEY.ID - JAKARTA. Simak beberapa cara melihat hasil Google Form lewat Laptop hingga HP. Pemilik akun Google Form bisa mengumpulkan survei sesuai dengan kebutuhan.

Google Form menjadi salah satu platform untuk mengumpulkan survei secara online untuk pemilik akun Gmail. Pemilik Google Form bisa dimudahkan dalam mencari jawaban sesuai dengan tujuan pembuatan survei.

Nah, pemilik Google Form bisa mengatur dengan pertanyaan terbuka, tertutup, hingga pilihan ganda.


Pastinya, setelah pemilik Google Form menutup link survei bisa dengan mudah untuk melihat hasilnya.

Baca Juga: 4 Cara Mengatasi Lupa Kata Sandi Gmail melalui Browser dan HP Android

Hasil Google Form biasanya ditampilkan dalam format yang mudah dibaca, seperti tabel atau grafik, yang memungkinkan analisis data dengan lebih baik.

Sehingga, pengguna dapat melihat respon secara langsung dalam bentuk tabel, dan juga membuat visualisasi data, menghitung statistik, atau menggabungkan hasil dengan alat analisis data lainnya.

Pemilik bisa melihat dengan bentuk ringkasan, rincian email, hingga opsi pertanyaan. Nah, berikut ini ada beberapa cara melihat hasil Google Form dengan mudah dan praktis.

Periksa tahapan dan cara melihat hasil Google Form lewat Laptop dan HP serta langkah membagikan hasilnya.

Baca Juga: Inilah 2 Cara Mencari Alamat Email yang Lupa dengan Nomor HP dan Recovery Mail

Cara melihat hasil Google Form

1. Cara melihat hasil Google Form melalui laptop

Pertama, pemilik link survei bisa ikuti cara melihat hasil Google Form melalui laptop.

  • Buka browser di laptop.
  • Masuk ke situs Google Form.
  • Login dengan akun pemilik.
  • Pilih form tujuan.
  • Klik menu Tanggapan.
  • Klik Ringkasan, Pertanyaan, dan Individual.
  • Klik ikon Spreadsheet untuk dibuka lewat Spreadsheet.
  • Hasil Google Form bisa dilihat dengan mudah.

2. Cara melihat hasil Google Form melalui HP

Berikutnya, pemilik link survei bisa dengan mudah untuk menerapkan cara melihat hasil Google Form di HP.

  • Buka browser di HP.
  • Masuk ke situs Google Form.
  • Login dengan akun pemilik
  • Klik Form Tujuan.
  • Klik View Responses.
  • Pilih tab Summary untuk ringkasan.
  • Klik menu Export untuk bentuk Spreadsheet. 
  • Hasil Google Form bisa dilihat dengan mudah.

Cara membagikan hasil Google Form

Selanjutnya, bagi yang ingin membagikan hasil Google Form bisa ikuti langkah berikut ini.

  • Buka kuesioner yang telah dibuat di Google Form.
  • Klik menu Jawaban.
  • Klik ikon tiga titik.
  • Unduh atau download dengan format csv.
  • Tunggu notifikasi download berhasil.
Pastikan pemilik link survei Google Form yang ingin membukanya di HP memiliki aplikasi pembaca spreadsheet.

Untuk itu, dari beberapa cara melihat hasil Google Form lewat laptop dan HP bagi pemula yang mudah dilakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News