KONTAN.CO.ID - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. atau BRI meluncurkan inovasi digital terbarunya bernama BRIFrens Kustodian. Inovasi ini merupakan portal layanan berbasis web yang dapat diakses secara langsung oleh nasabah Kustodian BRI untuk melakukan transaksi secara nyaman dan aman melalui situs https://brifrens.bri.co.id. SEVP Treasury & Global Services BRI Achmad Royadi mengungkapkan, BRIFrens Kustodian hadir sebagai wujud komitmen BRI dalam menjalankan transformasi digital melalui digitalisasi layanan perbankan dan investasi di Indonesia. Inovasi ini diharapkan dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi nasabah dalam transaksi perbankan, khususnya jasa kustodian. “Kami harapkan pemegang surat berharga dapat lebih cepat dan mudah dalam mengakses layanan jasa Kustodian BRI melalui BRIFrens Kustodian. Saat awal pendaftaran nasabah dapat mengatur sendiri kewenangan untuk user maker, checker, dan signer serta dikelola sendiri oleh pihak nasabah,” imbuh Achmad.
Mudahkan Layanan Kustodian, BRI Kenalkan Inovasi Terbaru BRIFrens Kustodian
KONTAN.CO.ID - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. atau BRI meluncurkan inovasi digital terbarunya bernama BRIFrens Kustodian. Inovasi ini merupakan portal layanan berbasis web yang dapat diakses secara langsung oleh nasabah Kustodian BRI untuk melakukan transaksi secara nyaman dan aman melalui situs https://brifrens.bri.co.id. SEVP Treasury & Global Services BRI Achmad Royadi mengungkapkan, BRIFrens Kustodian hadir sebagai wujud komitmen BRI dalam menjalankan transformasi digital melalui digitalisasi layanan perbankan dan investasi di Indonesia. Inovasi ini diharapkan dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi nasabah dalam transaksi perbankan, khususnya jasa kustodian. “Kami harapkan pemegang surat berharga dapat lebih cepat dan mudah dalam mengakses layanan jasa Kustodian BRI melalui BRIFrens Kustodian. Saat awal pendaftaran nasabah dapat mengatur sendiri kewenangan untuk user maker, checker, dan signer serta dikelola sendiri oleh pihak nasabah,” imbuh Achmad.