KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mandiri Utama Finance (MUF) membukukan penyaluran pembiayaan kendaraan roda dua sebesar Rp 4,1 triliun pada 2023. Mengenai hal tersebut, Direktur Utama MUF Stanley Setia menerangkan pencapaian itu naik 6,6%, jika dibandingkan penyaluran pada 2022. "Secara umum pembiayaan kendaraan yang disalurkan MUF masih terus tumbuh dari tahun ke tahun, seiring dengan pertumbuhan pasar kendaraan bermotor dan juga perluasan jangkauan pemasaran dan pelayanan MUF," kata Stanley kepada Kontan, Jumat (26/1). Dia mengungkapkan penyaluran pembiayaan kendaraan roda dua pada 2023 menyumbang porsi sekitar 20% dari total pembiayaan yang disalurkan.
MUF Catat Pembiayaan Motor Capai Rp 4,1 Triliun di Sepanjang 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mandiri Utama Finance (MUF) membukukan penyaluran pembiayaan kendaraan roda dua sebesar Rp 4,1 triliun pada 2023. Mengenai hal tersebut, Direktur Utama MUF Stanley Setia menerangkan pencapaian itu naik 6,6%, jika dibandingkan penyaluran pada 2022. "Secara umum pembiayaan kendaraan yang disalurkan MUF masih terus tumbuh dari tahun ke tahun, seiring dengan pertumbuhan pasar kendaraan bermotor dan juga perluasan jangkauan pemasaran dan pelayanan MUF," kata Stanley kepada Kontan, Jumat (26/1). Dia mengungkapkan penyaluran pembiayaan kendaraan roda dua pada 2023 menyumbang porsi sekitar 20% dari total pembiayaan yang disalurkan.