KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar aset kripto mendapatkan angin segar setelah berhasil keluar dari tekanan dalam seminggu terakhir. Merujuk Coinmarketcap, harga Bitcoin pada Jumat (3/6) pukul 13.00 WIB berada di US$ 30.534,99 per BTC atau menguat 6% dalam tujuh hari terakhir. Sementara Ethereum dan Binance Coin juga menorehkan tren serupa. Tercatat, Ethereum saat ini berada di US$ 1.822,75 per ETH atau menguat 5,11%. Lalu Binance Coin juga sudah menguat 4,73% dalam sepekan terakhir menjadi US$ 307,34 per BNB. Mengenai pergerakan pasar di pertama Juni 2022, Country Manager Luno Indonesia Jay Jayawijayaningtiyas mengatakan, kinerja Bitcoin yang menjanjikan dalam seminggu menunjukkan dominasinya sebagai aset kripto kategori blue-chip pilihan investor, terbukti zberhasil merebut pangsa pasar kripto hampir 46%.
Mulai Bergerak Stabil, Begini Proyeksi Harga Bitcoin ke Depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar aset kripto mendapatkan angin segar setelah berhasil keluar dari tekanan dalam seminggu terakhir. Merujuk Coinmarketcap, harga Bitcoin pada Jumat (3/6) pukul 13.00 WIB berada di US$ 30.534,99 per BTC atau menguat 6% dalam tujuh hari terakhir. Sementara Ethereum dan Binance Coin juga menorehkan tren serupa. Tercatat, Ethereum saat ini berada di US$ 1.822,75 per ETH atau menguat 5,11%. Lalu Binance Coin juga sudah menguat 4,73% dalam sepekan terakhir menjadi US$ 307,34 per BNB. Mengenai pergerakan pasar di pertama Juni 2022, Country Manager Luno Indonesia Jay Jayawijayaningtiyas mengatakan, kinerja Bitcoin yang menjanjikan dalam seminggu menunjukkan dominasinya sebagai aset kripto kategori blue-chip pilihan investor, terbukti zberhasil merebut pangsa pasar kripto hampir 46%.