KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mulia Boga Raya Tbk (KEJU) mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Paparan Publik (Public Expose atau Pubex) pada Jumat (11/6) di Hotel Aston Kartika Grogol-Jakarta Barat. Pelaksaan RUPST dan Pubex ini diselenggarakan dengan tetap memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Dalam kesempatan tersebut, disampaikan jika kinerja Perseroan tidak terpengaruh secara signifikan di tengah pandemi. Perseroan mencatat total penjualan di tahun 2020 senilai Rp 900,9 miliar atau mengalami sedikit penurunan sebesar 8,0% dibandingkan dengan periode sama di tahun sebelumnya sebagai dampak dari penerapan kebijakan PSAK72.
Mulia Boga Raya (KEJU) catatkan penjualan Rp 900,9 miliar pada tahun 2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mulia Boga Raya Tbk (KEJU) mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Paparan Publik (Public Expose atau Pubex) pada Jumat (11/6) di Hotel Aston Kartika Grogol-Jakarta Barat. Pelaksaan RUPST dan Pubex ini diselenggarakan dengan tetap memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Dalam kesempatan tersebut, disampaikan jika kinerja Perseroan tidak terpengaruh secara signifikan di tengah pandemi. Perseroan mencatat total penjualan di tahun 2020 senilai Rp 900,9 miliar atau mengalami sedikit penurunan sebesar 8,0% dibandingkan dengan periode sama di tahun sebelumnya sebagai dampak dari penerapan kebijakan PSAK72.