JAKARTA. Walaupun penjualan ban tahun ini tak menggembirakan, PT Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA) tetap menyusun rencana ekspansi. Kali ini, MASA alokasikan US$ 35 juta untuk menambah produksi ban mobil. Investasi itu digunakan untuk meningkatkan kapasitas produksi pabrik ban mobil sebesar 14,3% dari 28.000 unit per hari menjadi 32.000 unit per hari. Adapun kapasitas produksi terpasang pabrik ban mobil MASA saat ini baru mencapai 80%, atau sekitar 22.400 unit ban per hari. Sebelum efektif menambah kapasitas produksi, tahun depan MASA terlebih dahulu memacu produksi hingga mencapai kapasitas penuh 28.000 unit per hari. "Penambahan kapasitas produksi menjadi 32.000 unit per hari efektif tahun 2016," kata Uthan M Arief Sadikin, Direktur PT Multistrada Arah Sarana, Senin (22/12).
Multistrada tambah kapasitas produksi ban
JAKARTA. Walaupun penjualan ban tahun ini tak menggembirakan, PT Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA) tetap menyusun rencana ekspansi. Kali ini, MASA alokasikan US$ 35 juta untuk menambah produksi ban mobil. Investasi itu digunakan untuk meningkatkan kapasitas produksi pabrik ban mobil sebesar 14,3% dari 28.000 unit per hari menjadi 32.000 unit per hari. Adapun kapasitas produksi terpasang pabrik ban mobil MASA saat ini baru mencapai 80%, atau sekitar 22.400 unit ban per hari. Sebelum efektif menambah kapasitas produksi, tahun depan MASA terlebih dahulu memacu produksi hingga mencapai kapasitas penuh 28.000 unit per hari. "Penambahan kapasitas produksi menjadi 32.000 unit per hari efektif tahun 2016," kata Uthan M Arief Sadikin, Direktur PT Multistrada Arah Sarana, Senin (22/12).