JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi tadi sempat bergerak di zona hijau. Namun, hingga sesi pertama hari ini, Senin (3/11), indeks justru rehat di zona merah. Indeks ditutup sementara turun 0,24% atau 12,29 poin ke level 5.077,26 pada pukul 12:00 WIB. Analis First Asia Capital David Sutyanto menilai, untuk sementara ini perhatian pasar tidak lagi terfokus pada sentimen The Fed, dan rilis kinerja keuangan emiten. "Pasar cenderung berhati-hati karena saat ini rilis makro ekonomi bulanan mulai dirilis," imbuhnya. Sehingga, meski ada penguatan pada IHSG, namun sifatnya terbatas, dan hal ini telah terlihat ketika indeks pagi tadi sempat menguat sebentar, tapi kemudian berbalik arah. Menurut David, support terdekat IHSG saat ini ada di kisaran 5.050 hingga 5.025. Sementara, resistance -nya ada di 5.110-5.125.
Musim data makroekonomi, IHSG rawan profit taking
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi tadi sempat bergerak di zona hijau. Namun, hingga sesi pertama hari ini, Senin (3/11), indeks justru rehat di zona merah. Indeks ditutup sementara turun 0,24% atau 12,29 poin ke level 5.077,26 pada pukul 12:00 WIB. Analis First Asia Capital David Sutyanto menilai, untuk sementara ini perhatian pasar tidak lagi terfokus pada sentimen The Fed, dan rilis kinerja keuangan emiten. "Pasar cenderung berhati-hati karena saat ini rilis makro ekonomi bulanan mulai dirilis," imbuhnya. Sehingga, meski ada penguatan pada IHSG, namun sifatnya terbatas, dan hal ini telah terlihat ketika indeks pagi tadi sempat menguat sebentar, tapi kemudian berbalik arah. Menurut David, support terdekat IHSG saat ini ada di kisaran 5.050 hingga 5.025. Sementara, resistance -nya ada di 5.110-5.125.