JAKARTA. PT Hanson International Tbk (MYRX) menunda rencana penerbitan obligasi. Arus kas yang cukup baik membuat perusahaan mengurungkan niat penerbitan surat utang di tahun ini. "Arus kas dari penjualan sudah cukup baik, jadi belum terlalu perlu untuk menerbitkan obligasi untuk membayar utang-utang yang jatuh tempo tahun 2017 ini," kata Direktur Utama MYRX, Benny Tjokrosaputro kepada KONTAN, Rabu (2/8). Berdasarkan laporan keuangan perusahaan di semester 1 2017, MYRX mencatatkan arus kas dan setara kas sebesar Rp 739,07 miliar. Angka ini meningkat 122,81% dibanding kas dan setara kas perusahaan pada Desember 2016.
MYRX batal terbitkan obligasi tahun ini
JAKARTA. PT Hanson International Tbk (MYRX) menunda rencana penerbitan obligasi. Arus kas yang cukup baik membuat perusahaan mengurungkan niat penerbitan surat utang di tahun ini. "Arus kas dari penjualan sudah cukup baik, jadi belum terlalu perlu untuk menerbitkan obligasi untuk membayar utang-utang yang jatuh tempo tahun 2017 ini," kata Direktur Utama MYRX, Benny Tjokrosaputro kepada KONTAN, Rabu (2/8). Berdasarkan laporan keuangan perusahaan di semester 1 2017, MYRX mencatatkan arus kas dan setara kas sebesar Rp 739,07 miliar. Angka ini meningkat 122,81% dibanding kas dan setara kas perusahaan pada Desember 2016.