JAKARTA. Produk denim masih menjadi andalan bagi PT Asia Pacific Investama Tbk (MYTX) dalam penjualan di pasar domestik. Denim merupakan salah satu produk andalan perseroan ini selain yarn dan grey. Penjualan produk denim di kuartal I 2017 menyumbang 25,4% dari total pendapatan atau sebesar Rp 85,7 miliar. Ini menjadi terbesar kedua setelah penjualan yarn yang sebesar Rp 196,9 miliar. Menurut Direktur MYTX, Carel Christanto Machmud, MYTX akan fokus pada penjualan denim di pasar domestik dengan porsi 75% untuk pasar lokal dan sisanya untuk pasar ekspor. Berbeda dibandingkan penjualan yarn dan grey yang sebagian besar untuk pasar ekspor.
MYTX bidik pertumbuhan tumbuh 30% tahun ini
JAKARTA. Produk denim masih menjadi andalan bagi PT Asia Pacific Investama Tbk (MYTX) dalam penjualan di pasar domestik. Denim merupakan salah satu produk andalan perseroan ini selain yarn dan grey. Penjualan produk denim di kuartal I 2017 menyumbang 25,4% dari total pendapatan atau sebesar Rp 85,7 miliar. Ini menjadi terbesar kedua setelah penjualan yarn yang sebesar Rp 196,9 miliar. Menurut Direktur MYTX, Carel Christanto Machmud, MYTX akan fokus pada penjualan denim di pasar domestik dengan porsi 75% untuk pasar lokal dan sisanya untuk pasar ekspor. Berbeda dibandingkan penjualan yarn dan grey yang sebagian besar untuk pasar ekspor.