KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak tak kuat bertahan di atas level US$ 40 per barel. Kenaikan persediaan minyak mentah ke rekor terbesar menyebabkan harga minyak turun. Pada Kamis (25/6) pukul 7.06 WIB, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Agustus 2020 di New York Mercantile Exchange berada di US$ 37,89 per barel dari posisi kemarin US$ 38,01 per barel. Harga minyak kemarin merosot 5,84% dalam sehari. Tapi, penurunan ini tak bertahan lama. Harga minyak WTI naik tipis ke US$ 38,11 setelah pembukaan perdagangan minyak Brent. Harga minyak Brent untuk pengiriman Agustus 2020 di ICE Futures menguat 0,32% ke US$ 40,44 per barel pada pukul 7.22 WIB hari ini.
Naik tipis, harga minyak masih tertekan kenaikan persediaan AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak tak kuat bertahan di atas level US$ 40 per barel. Kenaikan persediaan minyak mentah ke rekor terbesar menyebabkan harga minyak turun. Pada Kamis (25/6) pukul 7.06 WIB, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Agustus 2020 di New York Mercantile Exchange berada di US$ 37,89 per barel dari posisi kemarin US$ 38,01 per barel. Harga minyak kemarin merosot 5,84% dalam sehari. Tapi, penurunan ini tak bertahan lama. Harga minyak WTI naik tipis ke US$ 38,11 setelah pembukaan perdagangan minyak Brent. Harga minyak Brent untuk pengiriman Agustus 2020 di ICE Futures menguat 0,32% ke US$ 40,44 per barel pada pukul 7.22 WIB hari ini.