KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Investasi pada aset properti kerap dihindari karena dirasa harus menyiapkan modal yang besar. Melalui sistem crowdfunding yang tengah dipersiapkan perusahaan startup Nabungproperti (Napro.id), calon investor dapat mendapatkan yield dari properti tersebut, tanpa memilikinya secara langsung. Crowdfunding secara garis besar adalah alternatif untuk mendapatkan modal yang memungkinkan puluhan bahkan ratusan orang bersama-sama mengumpulan dana untuk mewujudkan suatu proyek. COO Napro.id, Sandra Vandhi menjelaskan, proyek investasi properti alternatif ini menyasar kalangan eksekutif muda yang tertarik pada investasi properti namun segan karena tidak memiliki modal yang mencukupi. Dengan demikian, Napro.id membuka kesempatan menabung properti dari Rp 500.000 dan kelipatannya.
Napro.id tawarkan investasi properti beristem crowdfunding
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Investasi pada aset properti kerap dihindari karena dirasa harus menyiapkan modal yang besar. Melalui sistem crowdfunding yang tengah dipersiapkan perusahaan startup Nabungproperti (Napro.id), calon investor dapat mendapatkan yield dari properti tersebut, tanpa memilikinya secara langsung. Crowdfunding secara garis besar adalah alternatif untuk mendapatkan modal yang memungkinkan puluhan bahkan ratusan orang bersama-sama mengumpulan dana untuk mewujudkan suatu proyek. COO Napro.id, Sandra Vandhi menjelaskan, proyek investasi properti alternatif ini menyasar kalangan eksekutif muda yang tertarik pada investasi properti namun segan karena tidak memiliki modal yang mencukupi. Dengan demikian, Napro.id membuka kesempatan menabung properti dari Rp 500.000 dan kelipatannya.