KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mengalami tren penurunan sejak awal kuartal IV-2020, simpanan di perbankan dengan nilai lebih dari Rp 5 miliar masih tercatat tumbuh tinggi sampai akhir tahun lalu. Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mencatat sampai November 2020 pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK) kategori ini tumbuh 15,7% (ytd). paling tinggi dibandingkan kategori lain yang bahkan tumbuh di bawah 10%. Sejumlah bank mengaku pertumbuhan nasabah prioritas mereka yang menyimpan duit lebih dari Rp 2 miliar tumbuh cukup signifikan. Direktur Treasury & International Banking PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Panji Irawan menyebut hal tersebut dibuktikan dengan pertumbuhan aset nasabah yang dikelola Bank Mandiri.
Nasabah tajir tetap loyal menyimpan dananya di bank
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mengalami tren penurunan sejak awal kuartal IV-2020, simpanan di perbankan dengan nilai lebih dari Rp 5 miliar masih tercatat tumbuh tinggi sampai akhir tahun lalu. Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mencatat sampai November 2020 pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK) kategori ini tumbuh 15,7% (ytd). paling tinggi dibandingkan kategori lain yang bahkan tumbuh di bawah 10%. Sejumlah bank mengaku pertumbuhan nasabah prioritas mereka yang menyimpan duit lebih dari Rp 2 miliar tumbuh cukup signifikan. Direktur Treasury & International Banking PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Panji Irawan menyebut hal tersebut dibuktikan dengan pertumbuhan aset nasabah yang dikelola Bank Mandiri.