KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) cenderung mengalami penguatan pekan lalu. Bahkan, indeks pun ditutup cantik, mendekati level psikologis 6.000 pada Jumat (11/5). Berdasarkan data RTI, indeks tercatat naik 0,83% atau sebanyak 48,89 poin ke level 5.956,83. Sebanyak 251 mencatatkan penguatan, 128 saham turun dan 114 berada pada posisi yang sama atau stagnan. Meskipun menguat, aksi net sell oleh investor asing di seluruh market masih terjadi, sebanyak Rp 434,64 miliar. Indeks sangat memungkinkan untuk melanjutkan penguatan pada pekan depan, menurut Kepala Riset MNC Sekuritas Edwin Sebayang. Hal itu terkait rencana Bank Indonesia (BI) yang berpotensi menaikkan suku bunga acuannya atau BI7DRR pekan depan.
Nasib IHSG bergantung pada keputusan BI atas suku bunga acuan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) cenderung mengalami penguatan pekan lalu. Bahkan, indeks pun ditutup cantik, mendekati level psikologis 6.000 pada Jumat (11/5). Berdasarkan data RTI, indeks tercatat naik 0,83% atau sebanyak 48,89 poin ke level 5.956,83. Sebanyak 251 mencatatkan penguatan, 128 saham turun dan 114 berada pada posisi yang sama atau stagnan. Meskipun menguat, aksi net sell oleh investor asing di seluruh market masih terjadi, sebanyak Rp 434,64 miliar. Indeks sangat memungkinkan untuk melanjutkan penguatan pada pekan depan, menurut Kepala Riset MNC Sekuritas Edwin Sebayang. Hal itu terkait rencana Bank Indonesia (BI) yang berpotensi menaikkan suku bunga acuannya atau BI7DRR pekan depan.