KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) beserta Tim Satgas Pangan berkoordinasi dengan Polda dan lembaga terkait di Indonesia untuk mengantisipasi kenaikan harga pangan jelang Natal dan Tahun Baru. Sebab pada momen akhir tahun tersebut biasanya rawan dimanfaatkan oleh oknum-oknum tertentu dengan menaikkan harga. Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, ini merupakan langkah antisipasi dan merupakan langkah lanjutan dari kinerja Satgas Pangan sebelumnya pada saat puasa dan Idul Fitri untuk menjaga stabilitas harga dan pasokan pangan strategis. Persiapan langkah-langkah antisipasi lonjakan harga dan kelangkaan stok pangan strategis telah dilakukan Polri sejak satu bulan lalu. KPPU juga turut serta berperan aktif dalam upaya tersebut bersama dengan instansi lainnya.
Natal, KPPU perketat pengawasan distribusi pangan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) beserta Tim Satgas Pangan berkoordinasi dengan Polda dan lembaga terkait di Indonesia untuk mengantisipasi kenaikan harga pangan jelang Natal dan Tahun Baru. Sebab pada momen akhir tahun tersebut biasanya rawan dimanfaatkan oleh oknum-oknum tertentu dengan menaikkan harga. Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, ini merupakan langkah antisipasi dan merupakan langkah lanjutan dari kinerja Satgas Pangan sebelumnya pada saat puasa dan Idul Fitri untuk menjaga stabilitas harga dan pasokan pangan strategis. Persiapan langkah-langkah antisipasi lonjakan harga dan kelangkaan stok pangan strategis telah dilakukan Polri sejak satu bulan lalu. KPPU juga turut serta berperan aktif dalam upaya tersebut bersama dengan instansi lainnya.