KONTAN.CO.ID - Sekretaris Jenderal NATO, Jens Stoltenberg, mangatakan bahwa Ukraina saat ini semakin sulit mendapatkan amunisi untuk berperang dengan Rusia. Atas dasar itu, Stoltenberg mengajak para anggota NATO untuk memberikan bantuan lebih banyak. Ajakan Stoltenberg untuk mendukung Ukraina tersebut jarang terjadi. Setelah ini NATO sepertinya akan semakin terbuka memberikan dukungan militernya kepada Ukraina yang bukan bagian dari mereka. "Bantuan yang belum pernah terjadi sebelumnya dari sekutu NATO telah membantu Ukraina bertahan hidup sebagai negara merdeka. Namun Ukraina membutuhkan lebih banyak dukungan dan mereka membutuhkannya sekarang," kata Stoltenberg di markas besar NATO di Brussels hari Kamis (14/3), dikutip Al Jazeera.
NATO: Ukraina Semakin Kesulitan, Kita Harus Membantu Lebih Banyak
KONTAN.CO.ID - Sekretaris Jenderal NATO, Jens Stoltenberg, mangatakan bahwa Ukraina saat ini semakin sulit mendapatkan amunisi untuk berperang dengan Rusia. Atas dasar itu, Stoltenberg mengajak para anggota NATO untuk memberikan bantuan lebih banyak. Ajakan Stoltenberg untuk mendukung Ukraina tersebut jarang terjadi. Setelah ini NATO sepertinya akan semakin terbuka memberikan dukungan militernya kepada Ukraina yang bukan bagian dari mereka. "Bantuan yang belum pernah terjadi sebelumnya dari sekutu NATO telah membantu Ukraina bertahan hidup sebagai negara merdeka. Namun Ukraina membutuhkan lebih banyak dukungan dan mereka membutuhkannya sekarang," kata Stoltenberg di markas besar NATO di Brussels hari Kamis (14/3), dikutip Al Jazeera.