JAKARTA. Nasib peritel perangkat IT PT Pazia Pillar Merrycom di ujung tanduk. Pasalnya gagal mendapatkan investor untuk membantu menyelesaikan restrukturisasi utang-utangnya. "Perkembangan terakhir dari kami dengan investor, hasilnya sangat negatif tidak tercapai hal-hal yang positif untuk investor masuk dalam hal proses penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU)," terang kuasa hukum Pazia, Rudi Setiawan dalam rapat kreditur, Selasa (1/8). Dengan demikian, pihaknya masih tetap dengan proposal perdamaian yang terakhir diajukan. Padahal dalam proposal tersebut Pazia sangat bergantung dengan adanya kehadiran investor.
Negosiasi investor gagal, Pazia mengaku pasrah
JAKARTA. Nasib peritel perangkat IT PT Pazia Pillar Merrycom di ujung tanduk. Pasalnya gagal mendapatkan investor untuk membantu menyelesaikan restrukturisasi utang-utangnya. "Perkembangan terakhir dari kami dengan investor, hasilnya sangat negatif tidak tercapai hal-hal yang positif untuk investor masuk dalam hal proses penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU)," terang kuasa hukum Pazia, Rudi Setiawan dalam rapat kreditur, Selasa (1/8). Dengan demikian, pihaknya masih tetap dengan proposal perdamaian yang terakhir diajukan. Padahal dalam proposal tersebut Pazia sangat bergantung dengan adanya kehadiran investor.