KONTAN.CO.ID - Sejalan dengan proyeksi Bank Indonesia (BI), ekonom juga memperkirakan neraca perdagangan Agustus 2017 akan kembali mencatat surplus setelah defisit US$ 271,2 juta di Juli lalu. Ekonom memperkirakan surplus neraca dagang yang akan diumumkan Badan Pusat Statistik (BPS), Jumat (15/9) besok, surplus di bawah US$ 1 miliar. Ekonom Institute for Development of Economics & Finance (Indef) Bhima Yudhistira Adhinegara memperkirakan, surplus neraca dagang Agustus sekitar US$ 650 juta-US$ 780 juta. Surplus itu lanjut dia, dipicu oleh kinerja ekspor yang naik dan kinerja impor yang kembali normal. "Periode normalisasi neraca perdagangan berkaitan dengan kembalinya aktivitas ekspor impor paska libur Lebaran yang efeknya baru terasa di bulan Agustus," kata Bhima kepada KONTAN, Kamis (14/9).
Neraca dagang Agustus surplus di bawah US$ 1 M?
KONTAN.CO.ID - Sejalan dengan proyeksi Bank Indonesia (BI), ekonom juga memperkirakan neraca perdagangan Agustus 2017 akan kembali mencatat surplus setelah defisit US$ 271,2 juta di Juli lalu. Ekonom memperkirakan surplus neraca dagang yang akan diumumkan Badan Pusat Statistik (BPS), Jumat (15/9) besok, surplus di bawah US$ 1 miliar. Ekonom Institute for Development of Economics & Finance (Indef) Bhima Yudhistira Adhinegara memperkirakan, surplus neraca dagang Agustus sekitar US$ 650 juta-US$ 780 juta. Surplus itu lanjut dia, dipicu oleh kinerja ekspor yang naik dan kinerja impor yang kembali normal. "Periode normalisasi neraca perdagangan berkaitan dengan kembalinya aktivitas ekspor impor paska libur Lebaran yang efeknya baru terasa di bulan Agustus," kata Bhima kepada KONTAN, Kamis (14/9).