KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, nilai ekspor Indonesia pada bulan April 2020 mencapai US$ 12,19 miliar. Jumlah ini turun 13,33% dibandingkan pada bulan Maret 2020 (mom). Jika dibandingkan secara year on year (yoy) nilai ekspor juga menurun 7,02% dibandingkan April 2019 yang sebesar US$ 13,11 miliar. Tak hanya nilai ekspor, nilai impor pada April 2020 juga turun 6,10% mom menjadi sebesar US$ 12,54 miliar dari Maret 2020 yang sebesar US$ 13,35 miliar. Dus, di bulan April 2020, neraca dagang Indonesia defisit US$ 350 juta. Defisit neraca dagang pada April 2020 ini lebih disebabkan oleh penurunan ekspor, khususnya pada ekspor nonmigas akibat wabah Covid-19.
Neraca dagang Indonesia masih bisa surplus di tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, nilai ekspor Indonesia pada bulan April 2020 mencapai US$ 12,19 miliar. Jumlah ini turun 13,33% dibandingkan pada bulan Maret 2020 (mom). Jika dibandingkan secara year on year (yoy) nilai ekspor juga menurun 7,02% dibandingkan April 2019 yang sebesar US$ 13,11 miliar. Tak hanya nilai ekspor, nilai impor pada April 2020 juga turun 6,10% mom menjadi sebesar US$ 12,54 miliar dari Maret 2020 yang sebesar US$ 13,35 miliar. Dus, di bulan April 2020, neraca dagang Indonesia defisit US$ 350 juta. Defisit neraca dagang pada April 2020 ini lebih disebabkan oleh penurunan ekspor, khususnya pada ekspor nonmigas akibat wabah Covid-19.