Neraca pembayaran Indonesia surplus US$ 3,2 miliar



JAKARTA. Bank Indonesia (BI) mencatat Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal empat tahun 2012 surplus sebesar US$ 3,2 miliar atau lebih tinggi dibandingkan surplus pada triwulan sebelumnya senilai US$ 0,8 miliar.Kepala Grup Hubungan Masyarakat BI, Difi Ahmad Johansyah mengatakan, perbaikan kinerja NPI karena surplus transaksi modal dan finansial meningkat dalam jumlah yang lebih besar daripada kenaikan defisit transaksi berjalan."Sejalan dengan itu, jumlah cadangan devisa pada akhir Desember 2012 bertambah menjadi US$ 112,8 miliar atau setara dengan 6,1 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah," katanya, Rabu (13/2).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie