KONTAN.CO.ID - JAKARTA. New Honda ADV 160 laris manis di gelaran Jakarta Fair 2022 atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) Kemayoran 2022. Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) mencatat,
line up skutik penerus ADV 150 tersebut sudah terjual hingga 360 unit dalam rentang waktu kurang dari seminggu sejak pertama kali diluncurkan pada 1 Juli 2022 lalu.
Head of Marketing Wahana Olivia Widyasuwita optimistis, penjualan New Honda ADV 160 masih akan terus bertambah di PRJ. “Untuk seterusnya kita percaya kita bisa mencapai minimum 500 unit sampai dengan selesai PRJ untuk penjualan Honda ADV 160,” ungkap Olivia dalam acara konferensi pers yang digelar Selasa (12/7).
New Honda ADV 160 melengkapi portofolio produk WMS di segmen 160 cc. Sebelumnya, WMS juga telah memasarkan Honda Vario 160 dan Honda PCX 160.
Baca Juga: Ada 3 Varian, Intip Harga Motor Honda PCX Terkini per Juli 2022 Sedikit informasi, New Honda ADV 160 berkapasitas mesin 160 cc 4 katup, berpendingin cairan, eSP+ dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI. Mesin baru tersebut diklaim mampu mendukung gaya berkendara pengguna dengan tenaga yang lebih besar, yakni mencapai 11,8 kW di 8.500 rpm, sementara torsinya disebutkan mencapai 14,7 NM di 6.500 rpm. Sebagai penerus ADV tipe sebelumnya, New Honda ADV 160 diklaim tetap irit meski memiliki ukuran yang makin besar. Hasil tes internal dengan metoda WMTC-EURO 3 menyebutkan bahwa konsumsi bahan bakar New Honda ADV 160 hanya 45 km/liter (fitur ISS on) atau 364 km dalam sekali pengisian penuh bahan bakar. Evolusi Honda EDV pada New Honda ADV 160 bisa dilihat pada panel meter
full digitalnya. Melalui panel tersebut, pengguna kini bisa mendapatkan informasi putaran mesin (takometer/rpm meter) dan
trip duration (
elapsed time). Tombol pengaturan dipisah, terletak di antara
handle bar dan panel meter. Evolusi lainnya dapat dilihat perubahan bentuk bodi samping menambah luas volume bagasi hingga 30 liter (naik 2 liter). Selain itu, tinggi jok kini menjadi 780 mm, atau lebih rendah dari sebelumnya, tepatnya berkurang 15 mm. Sementara itu,
ground clearance New Honda ADV 160 mencapai 165 mm. “Selaku
head of marketing saya percaya bahwa Honda ADV 160 ini akan bisa menambah jumlah penjualan kami, terutama dari berbagai fitur yang ditawarkan oleh motor ini,” tandas Olivia.
Baca Juga: Honda Rilis Teaser All New Honda Civic Type R Pada gelaran Jakarta Fair 2022 ini, WMS menargetkan agar total penjualan WMS setidaknya bisa menyamai realisasi penjualan ajang gelaran Jakarta Fair sebelumnya di tahun 2019, yakni sebesar 7.500 unit. Salah satu strateginya ialah dengan menawarkan paket kredit-kredit menarik bagi pelanggan. Asal tahu, porsi penjualan dengan skema kredit mencapai sekitar 60% dalam total penjualan WMS.
Seturut berjalannya gelaran Jakarta Fair 2022, realisasi penjualan WMS di ajang tersebut sudah melampaui angka perkiraan awal manajemen. “Ternyata kita itu bisa mencapai penjualan sampai dengan kemarin itu sudah 9.200 unit, jadi kami estimasikan sih sampai PRJ selesai ini bisa 10.000 unit,” ujar Olivia (12/7). Sedikit informasi, Jakarta Fair 2022 digelar di JIEXPO Kemayoran selama 9 Juni-17 Juli 2022. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Tendi Mahadi