KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten yang bergerak pada bisnis layanan digital exhange hub, PT NFC Indonesia Tbk (NFCX) berencana untuk berinvestasi di sebuah grup film dan hiburan bernama Ideosource Entertainment (IDEO). Investasi ini diharapkan dapat memperkuat value chain dari NFCX dan IDEO, baik dari sisi permintaan dan penawaran pada bisnis digital dan hiburan. Sebagai informasi, beberapa produk utama NFCX adalah nfcxc.com, Oona TV, Tawarin.com, dan Selaluada.com. Sementara itu, IDEO memiliki beberapa lini bisnis, yaitu produksi film dan media untuk layar lebar dan untuk layanan streaming digital, serta investasi film dan media. Keluarga Cemara dan Gundala adalah contoh film yang mendapat investasi dari IDEO.
NFC Indonesia (NFCX) akan berinvestasi di perusahaan film dan hiburan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten yang bergerak pada bisnis layanan digital exhange hub, PT NFC Indonesia Tbk (NFCX) berencana untuk berinvestasi di sebuah grup film dan hiburan bernama Ideosource Entertainment (IDEO). Investasi ini diharapkan dapat memperkuat value chain dari NFCX dan IDEO, baik dari sisi permintaan dan penawaran pada bisnis digital dan hiburan. Sebagai informasi, beberapa produk utama NFCX adalah nfcxc.com, Oona TV, Tawarin.com, dan Selaluada.com. Sementara itu, IDEO memiliki beberapa lini bisnis, yaitu produksi film dan media untuk layar lebar dan untuk layanan streaming digital, serta investasi film dan media. Keluarga Cemara dan Gundala adalah contoh film yang mendapat investasi dari IDEO.