JAKARTA. Meski mengklaim tidak memiliki kaitan dengan kasus penggelapan uang yang dilakukan Koperasi Cipaganti, namun nama PT Cipanti Citra Graha Tbk (CPGT) tetap ikut tercoreng. Tapi sepertinya upaya perseroan untuk mengembalikan kepercayaan publik dengan mengganti nama perseroan bukan merupakan hal yang mudah. Agenda yang seharusnya dibahas dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) CPGT tadi adalah soal perubahan anggaran dasar perseroan. Sayangnya, RUPS tersbut tidak mencapai kuorum. "Agenda tadi didalamnya ada rencana perubahan nama, domisili, dan rencana penambahan modal," imbuh Corporate Secretary CPGT, Kamis (11/9). Selain demi memperoleh kembali kepercayaan publik, bisa jadi rencana perubahan nama ini merupakan kelanjutan dari masuknya investor asing yang bakal mengambil alih CPGT.
Niat Cipaganti berganti nama pun tertunda
JAKARTA. Meski mengklaim tidak memiliki kaitan dengan kasus penggelapan uang yang dilakukan Koperasi Cipaganti, namun nama PT Cipanti Citra Graha Tbk (CPGT) tetap ikut tercoreng. Tapi sepertinya upaya perseroan untuk mengembalikan kepercayaan publik dengan mengganti nama perseroan bukan merupakan hal yang mudah. Agenda yang seharusnya dibahas dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) CPGT tadi adalah soal perubahan anggaran dasar perseroan. Sayangnya, RUPS tersbut tidak mencapai kuorum. "Agenda tadi didalamnya ada rencana perubahan nama, domisili, dan rencana penambahan modal," imbuh Corporate Secretary CPGT, Kamis (11/9). Selain demi memperoleh kembali kepercayaan publik, bisa jadi rencana perubahan nama ini merupakan kelanjutan dari masuknya investor asing yang bakal mengambil alih CPGT.