JAKARTA. Nikel masih melanjutkan penguatan setelah mencapai level tertinggi dalam delapan bulan. Adanya kekhawatiran gangguan produksi mendukung tren kenaikan harga nikel. Mengutip Bloomberg, Selasa (19/7) pukul 10.05 waktu Singapura, harga nikel kontrak pengiriman tiga bulan di London Metal Exchange menguat 0,47% ke level US$ 10.595 per metrik ton dibanding sehari sebelumnya. Pada awal pekan, nikel menguat 2,6% di US$ 10.545 per metrik ton dan bertengger pada level tertinggi sejak 28 Oktober. Dalam sepekan terakhir harga nikel melambung 1%.
Nikel masih melaju dari level tertinggi 8 bulan
JAKARTA. Nikel masih melanjutkan penguatan setelah mencapai level tertinggi dalam delapan bulan. Adanya kekhawatiran gangguan produksi mendukung tren kenaikan harga nikel. Mengutip Bloomberg, Selasa (19/7) pukul 10.05 waktu Singapura, harga nikel kontrak pengiriman tiga bulan di London Metal Exchange menguat 0,47% ke level US$ 10.595 per metrik ton dibanding sehari sebelumnya. Pada awal pekan, nikel menguat 2,6% di US$ 10.545 per metrik ton dan bertengger pada level tertinggi sejak 28 Oktober. Dalam sepekan terakhir harga nikel melambung 1%.