Nikkei 225 capai level tertinggi dalam 29 tahun berkat vaksin dan transisi Biden



KONTAN.CO.ID - TOKYO. Bursa saham Jepang mencapai level tertinggi dalam 29 tahun pada perdagangan hari ini (24/11). Indeks Nikkei mendapat sokongan setelah kemajuan dalam pengembangan vaksin virus corona yang murah diharapkan dapat mendorong pemulihan ekonomi yang cepat. 

Selain itu, persetujuan transisi resmi untuk Presiden terpilih AS Joe Biden menuju Gedung Putih juga mengangkat bursa saham Jepang. 

Indeks Nikkei 225 menguat 2,58% ke level 26.186,53. Ini jadi posisi tertinggi sejak Mei 1991. Topix, indeks yang lebih luas juga menanjak 2,23% pada 1.765,91. Saham energi, real estat, dan keuangan memimpin kenaikan di bursa saham Jepang.


Baca Juga: Kombinasi sentimen positif, bursa Asia dibuka menguat pada hari ini (24/11)

Keperkasaan bursa saham di Negeri Tirai Bambu sudah terlihat sejak awal pembukaan hari ini. Sentimen datang setelah AstraZeneca melaporkan bahwa vaksin COVID-19-nya bisa efektif hingga 90%. Bahkan vaksin buatan perusahaan asal Inggris ini dijamin lebih murah untuk dibuat dan lebih mudah untuk dikirim daripada vaksin saingannya.

Saham juga mendapat dorongan setelah Presiden terpilih AS Joe Biden menerima persetujuan untuk memulai transisi ke Gedung Putih. Investor pasar saham semakin bergairan setelah laporan bahwa Biden akan memilih mantan Ketua Federal Reserve Janet Yellen untuk menjadi menteri keuangan berikutnya.

"Kami semakin dekat dengan vaksin, dan kami juga akan mendapatkan lebih banyak dukungan kebijakan dari pemerintah AS yang akan datang, yang keduanya positif untuk saham," kata Kiyoshi Ishigane, Chief Fund Manager Mitsubishi UFJ Kokusai Asset Management Co.

Jepang dan banyak negara lain berada di tengah gelombang pandemi ketiga, namun perkembangan vaksin yang terjangkau dianggap penting untuk mengakhiri pembatasan aktivitas bisnis yang diberlakukan untuk memperlambat penyebaran virus.

Baca Juga: IHSG dibuka menguat ke 5.690 pada Selasa (24/11), asing lepas BKSL, BBNI dan KLBF

Saham yang naik paling tinggi di antara 30 perusahaan inti Topix teratas adalah Shin-Etsu Chemical Co Ltd yang naik 4,42%, diikuti oleh Fanuc Corp yang melesat 3,67%.

Kinerja buruk di antara Topix 30 adalah KDDI Corp turun 0,76%, diikuti oleh Nintendo Co Ltd koreksi 0,09%.

Ada 219 saham yang naik pada indeks Nikkei dengan 5 melemah.

Selanjutnya: Investor menyambut Yellen sebagai calon menteri keuangan AS di era pemerintahan Biden

Editor: Anna Suci Perwitasari