Nikkei terpuruk ke level terendah dalam dua pekan



JAKARTA. Kabar rencana China menaikkan suku bunga acuan sebesar 0,2% memicu aksi ambil untung di bursa Jepang. Akibatnya, di akhir perdagangan, indeks Nikkei 225 ditutup merosot 157,85 poin atau 1,7% menjadi 9.381,60. Ini merupakan angka penutupan terendah sejak tanggal 4 Oktober.Kondisi indeks Topik yang mencakup lebih banyak saham tak lebih baik. Hari ini (20/10), Topik melemah 1,2% menjadi 823,69.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Cipta Wahyana