KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah berhasil menembus level psikologis Rp 14.000 pada pekan lalu. Rupiah kini berada dalam tren pelemahan dan kembali ke level Rp 14.000-an. Hari ini, Senin (15/6) rupiah ditutup di level Rp 14.115 per dolar Amerika Serikat (AS). Analis Global Kapital Investama Alwi Assegaf menyebut rupiah saat ini memiliki support di level Rp 13.800 dan resistance di level Rp 14.200. Dengan rentang tersebut, Alwi menyebut titik keseimbangan rupiah berada di level Rp 14.000. Baca Juga: Rupiah menguat 0,12% ke Rp 14.115 per dolar AS pada akhir perdagangan Senin (15/6)
Pergerakan rupiah ke depan dinilai Alwi masih sangat bervariasi. Di satu sisi kekhawatiran akan adanya gelombang kedua virus corona membuat investor menjauhi aset berisiko. Jika kekhawatiran tersebut terjadi, sangat mungkin menghambat rupiah, bahkan memukul kembali ekonomi global.