Nilai Perdagangan Jerman dengan AS Salip dengan China



KONTAN.CO.ID - BERLIN. Amerika Serikat (AS) menyalip China sebagai mitra dagang terbesar bagi Jerman pada paruh pertama tahun 2024. Ini seiring upaya Jerman mengurangi ketergantungan pada China. 

Data kantor statistik Jerman memaparkan, impor dan ekspor Jerman ke AS mencapai € 127 miliar, setara dengan Rp 2.210 triliun, dari Januari hingga Juni. Sedangkan ekspor dan impor ke China mencapai € 122 miliar. Pergeseran ini terjadi saat Jerman mengatakan ingin memperkecil keterpaparannya terhadap China, dengan alasan perbedaan pandangan politik. Jerman menuduh China melakukan praktik tidak adil.

Baca Juga: Ukraina Berulang Kali Berani Melewati Garis Merah Rusia


Lola Machleid, pakar perdagangan luar negeri di Kamar Dagang dan Industri Jerman (DIHK), mengatakan kepada Reuters, bahwa ketahanan ekonomi AS telah membantu meningkatkan ekspor Jerman. 

Secara keseluruhan, ekspor Jerman ke AS naik 3,3% menjadi € 81 miliar di paruh pertama tahun ini. Sementara ekspor dengan China susut 3%.  

Selanjutnya: Tan Su Shan Jadi CEO Wanita Pertama di DBS

Menarik Dibaca: 7 Kebiasaan untuk Memudahkan Persalinan, Bumil Wajib Tahu!

Editor: Avanty Nurdiana