KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meningkatnya kebutuhan logistik di tengah pandemi covid-19 mendongkrak kinerja penyedia jasa pengiriman cepat, tak terkecuali bagi Ninja Xpress. Salah satu penyedia layanan logistik last mile ini mencatatkan jumlah pengiriman paket lebih dari 110 juta paket dengan pertumbuhan kinerja yang signifikan pada semester pertama 2021. CMO Ninja Xpress Andi Djoewarsa mengungkapkan, sepanjang semester pertama 2021 pengiriman Ninja Xpress meningkat lebih dari 80% dibandingkan semester pertama 2020. Dia optimistis jasa logistik akan terus memegang peranan penting sebagai penghubung di tengah kondisi geografis Indonesia yang terdiri dari 17.499 pulau. "Untuk itu, kami selalu fokus memberikan layanan dan jasa pengiriman yang optimal untuk konsumen dan memberikan dukungan bagi UKM selaku shipper kami melalui berbagai program. Berkat kerjasama yang baik dengan seluruh pihak, Ninja Xpress memperoleh pencapaian yang baik pada semester 1 tahun 2021," kata Andi dalam siaran pers, Sabtu (21/8).
Ninja Xpress catatkan pertumbuhan hingga 80% pada semester pertama 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meningkatnya kebutuhan logistik di tengah pandemi covid-19 mendongkrak kinerja penyedia jasa pengiriman cepat, tak terkecuali bagi Ninja Xpress. Salah satu penyedia layanan logistik last mile ini mencatatkan jumlah pengiriman paket lebih dari 110 juta paket dengan pertumbuhan kinerja yang signifikan pada semester pertama 2021. CMO Ninja Xpress Andi Djoewarsa mengungkapkan, sepanjang semester pertama 2021 pengiriman Ninja Xpress meningkat lebih dari 80% dibandingkan semester pertama 2020. Dia optimistis jasa logistik akan terus memegang peranan penting sebagai penghubung di tengah kondisi geografis Indonesia yang terdiri dari 17.499 pulau. "Untuk itu, kami selalu fokus memberikan layanan dan jasa pengiriman yang optimal untuk konsumen dan memberikan dukungan bagi UKM selaku shipper kami melalui berbagai program. Berkat kerjasama yang baik dengan seluruh pihak, Ninja Xpress memperoleh pencapaian yang baik pada semester 1 tahun 2021," kata Andi dalam siaran pers, Sabtu (21/8).