KONTAN.CO.ID - Usia tak jadi halangan bagi Nirwala Dwi Heryanto melakoni hobi jalan-jalan alias touring dengan sepeda motor trail. Di usia 52 tahun, Direktur Teknis dan Fasilitas Cukai Direktorat Jenderal (Ditjen) Bea dan Cukai ini masih sanggup mengendarai motor yang bisa melaju kencang di dua medan tersebut dari Jakarta ke daerah-daerah di sekitar Ibu Kota RI. Maklum, Nirwala sudah lama menyukai hobi menunggang motor trail. Sebelum ditempatkan di kantor pusat Ditjen Bea dan Cukai, Jakarta, dia sering melakukan touring bersama teman-temannya di wilayah Jawa Timur (Jatim). Misalnya, ke Gunung Bromo, Gunung Kawi, dan pantai-pantai di Malang Selatan. Cuma, “Di daerah lebih enak, jalanannya lancar dan udaranya juga sejuk dibanding Jakarta yang terkenal macet,” ungkap Nirwala belum lama ini.
Nirwala Dwi Heryanto naik motor trail untuk pacu adrenalin
KONTAN.CO.ID - Usia tak jadi halangan bagi Nirwala Dwi Heryanto melakoni hobi jalan-jalan alias touring dengan sepeda motor trail. Di usia 52 tahun, Direktur Teknis dan Fasilitas Cukai Direktorat Jenderal (Ditjen) Bea dan Cukai ini masih sanggup mengendarai motor yang bisa melaju kencang di dua medan tersebut dari Jakarta ke daerah-daerah di sekitar Ibu Kota RI. Maklum, Nirwala sudah lama menyukai hobi menunggang motor trail. Sebelum ditempatkan di kantor pusat Ditjen Bea dan Cukai, Jakarta, dia sering melakukan touring bersama teman-temannya di wilayah Jawa Timur (Jatim). Misalnya, ke Gunung Bromo, Gunung Kawi, dan pantai-pantai di Malang Selatan. Cuma, “Di daerah lebih enak, jalanannya lancar dan udaranya juga sejuk dibanding Jakarta yang terkenal macet,” ungkap Nirwala belum lama ini.