JAKARTA. Tiga Agen Tunggal Pemegang Merk (ATPM) mobil di tanah air mencatatkan penurunan penjualan selama semester I tahun 2016. Penjualan Nissan, Mazda dan Isuzu anjlok masing-masing 48,2%, 29,79% dan 24,32%. Berdasarkan rilis data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), pada enam bulan pertama tahun ini Nissan hanya mampu menjual 8.148 unit mobil. Pada periode yang sama tahun lalu, mereka mencatatkan penjualan sebanyak 15.729 unit. Begitu juga dengan Mazda. Tahun lalu mereka mampu menjual 4.535 unit, bandingkan dengan tahun ini yang baru 3.184 unit. Sedangkan Isuzu hanya sanggup menjual 8.064 unit dibandingkan tahun lalu sebanyak 10.656 unit.
Nissan pimpin penurunan penjualan di semester I
JAKARTA. Tiga Agen Tunggal Pemegang Merk (ATPM) mobil di tanah air mencatatkan penurunan penjualan selama semester I tahun 2016. Penjualan Nissan, Mazda dan Isuzu anjlok masing-masing 48,2%, 29,79% dan 24,32%. Berdasarkan rilis data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), pada enam bulan pertama tahun ini Nissan hanya mampu menjual 8.148 unit mobil. Pada periode yang sama tahun lalu, mereka mencatatkan penjualan sebanyak 15.729 unit. Begitu juga dengan Mazda. Tahun lalu mereka mampu menjual 4.535 unit, bandingkan dengan tahun ini yang baru 3.184 unit. Sedangkan Isuzu hanya sanggup menjual 8.064 unit dibandingkan tahun lalu sebanyak 10.656 unit.