Nomura pangkas target harga EXCL ke Rp 6.000



JAKARTA. Nomura Equity Research menurunkan target harganya untuk operator seluler PT XL Axiata Tbk (EXCL) ke Rp 6.000, daro Rp sebelumnya 6.750. Namun Nomura masih mempertahankan rating 'netral' EXCL. Nomura khawatir akan ketidakpastian soal margin dan keuntungan perusahaan."XL adalah perusahaan bagus dengan rekam jejak eksekusi yang baik, namun sekarang ada beberapa ketidakpastian seputar persaingan data, capex, margin, dan keuntungan," tulis analis Nomura Sachin Gupta dalam laporan yang terbit hari ini (6/3).Nomura memperkirakan belanja modal EXCL akan melebihi US$ 500 juta tahun ini. Nomura menulis, EXCL tengah mengatur ulang saluran distribusi dan diler agar tetap agresif untuk beberapa kuartal ke depan.Harga saham EXCL siang ini naik 0,95% ke Rp 5.300. Sedangkan IHSG naik 0,97%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: