BENGKULU. Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan dibawa kembali ke Jakarta, Sabtu (2/5), setelah batal melakukan rekonstruksi kasus yang menjeratnya di Bengkulu. Ia bertolak dari Bandara Fatmawati, Bengkulu, pukul 13.30 WIB menggunakan pesawat milik Kepolisian. Muji Kartika Rahayu, salah satu pengacara yang ikut mendampingi Novel mengaku belum tahu akan dibawa ke mana kliennya setelah tiba di Jakarta. Novel didampingi tim kuasa hukum. "Belum tahu akan ke Mabes Polri atau Mako Brimob, kami kuasa hukum ikut saja," kata dia di Bengkulu.
Novel diterbangkan kembali ke Jakarta
BENGKULU. Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan dibawa kembali ke Jakarta, Sabtu (2/5), setelah batal melakukan rekonstruksi kasus yang menjeratnya di Bengkulu. Ia bertolak dari Bandara Fatmawati, Bengkulu, pukul 13.30 WIB menggunakan pesawat milik Kepolisian. Muji Kartika Rahayu, salah satu pengacara yang ikut mendampingi Novel mengaku belum tahu akan dibawa ke mana kliennya setelah tiba di Jakarta. Novel didampingi tim kuasa hukum. "Belum tahu akan ke Mabes Polri atau Mako Brimob, kami kuasa hukum ikut saja," kata dia di Bengkulu.