JAKARTA. Kinerja reksadana saham sepanjang November 2012 melempem. Menilik data PT Infovesta Utama, rata-rata return reksadana saham atau Indeks Reksadana Saham (IRDSH) di November 2012 minus 0,62%. Kondisi ini mengikuti performa Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang juga minus 1,7%. Jika menghitungnya sejak awal tahun sampai November 2012 atau year-to-date (ytd) return reksadana saham sebesar 9,35%. Angka ini turun ketimbang return sampai Oktober yang sebesar 10,04%. Kinerja reksadana saham itu juga masih di bawah return IHSG yang sebesar 11,88% ytd. Kinerja sejumlah reksadana saham berbasis komoditas terlihat mengecewakan. Sebut saja, Danareksa Mawar Komoditas 10 milik PT Danareksa Investment Management (DIM). Return reksadana ini -8,46%. Demikian juga dengan Mandiri Komoditas Syariah Plus yang mencetak return minus 8,03%.
November, reksadana saham minus 0,62%
JAKARTA. Kinerja reksadana saham sepanjang November 2012 melempem. Menilik data PT Infovesta Utama, rata-rata return reksadana saham atau Indeks Reksadana Saham (IRDSH) di November 2012 minus 0,62%. Kondisi ini mengikuti performa Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang juga minus 1,7%. Jika menghitungnya sejak awal tahun sampai November 2012 atau year-to-date (ytd) return reksadana saham sebesar 9,35%. Angka ini turun ketimbang return sampai Oktober yang sebesar 10,04%. Kinerja reksadana saham itu juga masih di bawah return IHSG yang sebesar 11,88% ytd. Kinerja sejumlah reksadana saham berbasis komoditas terlihat mengecewakan. Sebut saja, Danareksa Mawar Komoditas 10 milik PT Danareksa Investment Management (DIM). Return reksadana ini -8,46%. Demikian juga dengan Mandiri Komoditas Syariah Plus yang mencetak return minus 8,03%.