Nunun dirawat di rumah sakit Polri Kramat Jati



JAKARTA. Tersangka kasus dugaan suap dalam pemilihan Dewan Gubernur Senior Bank Indonesia, Nunun Nurbaeti dipindahkan di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. Nunun sebelumnya menjalani observasi kesehatan di rumah sakit MMC Jakarta.

Juru Bicara KPK, Johan Budi mengatakan keputusan memindahkan Nunun dari MMC ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati atas keputusan pimpinan KPK dan bukan atas permintaan keluarga Nunun. Pemindahan Nunun ke RS Polri Kramat Jati atas keputusan bahwa Nunun perlu menjalani rawat inap. Tapi KPK masih belum memutuskan apakah Nunun perlu menjalani penangguhan penahanan. "Putusan penangguhan akan ada kalau pimpinan menilai ibu N perlu menjalani perawatan dalam batas waktu yang belum ditentukan," ujar Johan, Senin (12/12).

Johan menjelaskan bahwa Nunun mengalami tekanan darah tinggi. Selain itu, kondisi tubuhnya juga melemah, sehingga membutuhkan perawatan yang intensif. Seperti diketahui, Nunun ketika menjalani pemeriksaan di KPK tiba-tiba jatuh sakit dan dilarikan ke rumah sakit.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Djumyati P.