JAKARTA. Anak usaha PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA), PT Nusa Raya Cipta akan melakukan tukar guling saham atau share swap dengan perusahan investasi, Saratoga Capital. Nusa Raya akan share swap sebelum initial public offering (IPO). Direktur Utama SSIA, Yohanes Suryajaya mengatakan, Saratoga Capital akan membeli 7% saham Nusa Raya. Sebaliknya, Nusa Raya akan membeli 7% saham Saratoga Capital yang ada pada jalan tol Cikampek-Palimanan. "Nilai transaksi ini Rp 130 miliar," ujar Yohanes. Sementara itu, Pemilik Saratoga Capital, Sandiago Uno enggan berkomentar lebih banyak soal rencana ini. Manejemen pernah mengatakan, target pencatatan saham Nusa Raya pada awal Juni 2013. Direktur Utama Ciptadana Securities, Ferry Budiman Tanja selaku penjamin emisi IPO Nusa Raya Cipta mengatakan, saat ini sedang dalam tahapan pendaftaran pertama ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK). "Kami masih memasukkan data-data administratif untuk IPO ke OJK," kata dia.
Nusa Raya Cipta share swap dengan Saratoga Capital
JAKARTA. Anak usaha PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA), PT Nusa Raya Cipta akan melakukan tukar guling saham atau share swap dengan perusahan investasi, Saratoga Capital. Nusa Raya akan share swap sebelum initial public offering (IPO). Direktur Utama SSIA, Yohanes Suryajaya mengatakan, Saratoga Capital akan membeli 7% saham Nusa Raya. Sebaliknya, Nusa Raya akan membeli 7% saham Saratoga Capital yang ada pada jalan tol Cikampek-Palimanan. "Nilai transaksi ini Rp 130 miliar," ujar Yohanes. Sementara itu, Pemilik Saratoga Capital, Sandiago Uno enggan berkomentar lebih banyak soal rencana ini. Manejemen pernah mengatakan, target pencatatan saham Nusa Raya pada awal Juni 2013. Direktur Utama Ciptadana Securities, Ferry Budiman Tanja selaku penjamin emisi IPO Nusa Raya Cipta mengatakan, saat ini sedang dalam tahapan pendaftaran pertama ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK). "Kami masih memasukkan data-data administratif untuk IPO ke OJK," kata dia.