KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) memprediksi adanya penurunan trafik lalu lintas pada ruas tol yang dimiliki. Penurunan trafik sudah terlihat sejak kuartal pertama 2021. General Manager Corporate Affairs Nusantara Infrastructure Deden Rochmawati menjelaskan untuk jalan Tol di Makassar MMN dan JTSE (Makassar Metro Network & Jalan Tol Seksi Empat), volume lalu lintas harian rata-rata di kuartal pertama 2021 turun sekitar 4% dibanding kuartal keempat 2020. Kondisi ini dipengaruhi oleh peningkatan penyebaran pandemi Covid-19 pada Januari dan Februari 2021 dengan pemberlakuan pembatasan sosial yang berdampak pada penurunan aktivitas masyarakat. Sedangkan pada kuartal keempat 2020 pembatasan sosial sempat dilonggarkan kembali.
Nusantara Infrastructure (META) memprediksi ada penurunan trafik di semester pertama
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) memprediksi adanya penurunan trafik lalu lintas pada ruas tol yang dimiliki. Penurunan trafik sudah terlihat sejak kuartal pertama 2021. General Manager Corporate Affairs Nusantara Infrastructure Deden Rochmawati menjelaskan untuk jalan Tol di Makassar MMN dan JTSE (Makassar Metro Network & Jalan Tol Seksi Empat), volume lalu lintas harian rata-rata di kuartal pertama 2021 turun sekitar 4% dibanding kuartal keempat 2020. Kondisi ini dipengaruhi oleh peningkatan penyebaran pandemi Covid-19 pada Januari dan Februari 2021 dengan pemberlakuan pembatasan sosial yang berdampak pada penurunan aktivitas masyarakat. Sedangkan pada kuartal keempat 2020 pembatasan sosial sempat dilonggarkan kembali.