KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) segera mengoperasikan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Mini Hidro (PLTMH) Lau Gunung. Mengingat, hingga Maret 2020, progres proyek tersebut telah mencapai 90%. GM Corporate Affairs META Deden Rochmawaty mengatakan, sepanjang kuartal I-2020 perusahaan telah menggelontorkan dana sebesar Rp 378 miliar guna menyelesaikan proyek tersebut. "Kami proyeksikan mulai beroperasi di tahun ini juga," ujarnya kepada Kontan.co.id, Selasa (14/4). Untuk itu, perusahaan menilai kebutuhan sisa anggaran penyelesaian proyek tersebut sebesar Rp 42 miliar. Nantinya, PLTMH dengan total kapasitas 15 megawatt (MW) ini bakal siap melayani sekitar 10.000 rumah tangga di dua wilayah Kabupaten Dairi dan Kabupaten Karo.
Nusantara Infrastructure (META) segera operasikan PLTMH Lau Gunung
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) segera mengoperasikan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Mini Hidro (PLTMH) Lau Gunung. Mengingat, hingga Maret 2020, progres proyek tersebut telah mencapai 90%. GM Corporate Affairs META Deden Rochmawaty mengatakan, sepanjang kuartal I-2020 perusahaan telah menggelontorkan dana sebesar Rp 378 miliar guna menyelesaikan proyek tersebut. "Kami proyeksikan mulai beroperasi di tahun ini juga," ujarnya kepada Kontan.co.id, Selasa (14/4). Untuk itu, perusahaan menilai kebutuhan sisa anggaran penyelesaian proyek tersebut sebesar Rp 42 miliar. Nantinya, PLTMH dengan total kapasitas 15 megawatt (MW) ini bakal siap melayani sekitar 10.000 rumah tangga di dua wilayah Kabupaten Dairi dan Kabupaten Karo.