KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) mencatat jumlah jatuh tempo obligasi korporasi di semester II mencapai Rp 74,79 triliun. Obligasi jatuh tempo mayoritas memiliki rating AAA. Kepala Divisi Riset Ekonomi Pefindo Suhindarto mengatakan, untuk jatuh tempo di sisa semester II 2023 berdasarkan peringkat paling dominan adalah peringkat AAA, A, dan AA. "Peringkat AAA total jatuh tempo 41%, peringkat A sebesar 29% dan AA sebesar 21%," ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (11/8). Sementara obligasi lainnya yang akan jatuh tempo memiliki rating BBB sebesar 3%. Selanjutnya, lainnya yang termasuk surat utang tanpa peringkat sebesar 6%.
Obligasi Jatuh Tempo pada Semester II-2023 Didominasi Rating AAA
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) mencatat jumlah jatuh tempo obligasi korporasi di semester II mencapai Rp 74,79 triliun. Obligasi jatuh tempo mayoritas memiliki rating AAA. Kepala Divisi Riset Ekonomi Pefindo Suhindarto mengatakan, untuk jatuh tempo di sisa semester II 2023 berdasarkan peringkat paling dominan adalah peringkat AAA, A, dan AA. "Peringkat AAA total jatuh tempo 41%, peringkat A sebesar 29% dan AA sebesar 21%," ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (11/8). Sementara obligasi lainnya yang akan jatuh tempo memiliki rating BBB sebesar 3%. Selanjutnya, lainnya yang termasuk surat utang tanpa peringkat sebesar 6%.