KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menegaskan peringkat idBBB- atas rencana emisi obligasi berkelanjutan II/2021 tahap III yang diterbitkan oleh PT PP Properti Tbk (PPRO) dengan nilai maksimum Rp 500 miliar. Hasil dari penerbitan obligasi akan digunakan untuk refinance (56%), modal kerja (23%) dan belanja modal (21%). Pefindo juga menegaskan peringkat idBBB- untuk PPRO dan surat utang yang masih beredar. "Prospek dari peringkat perusahaan adalah negatif untuk mengantisipasi profil kredit yang berpotensi melemah dalam jangka menengah karena permintaan sektor properti yang lebih rendah, dikombinasikan dengan leverage keuangan yang tinggi," kata Pefindo, Jumat (10/9).
Obligasi PP Properti (PPRO) raih peringkat idBBB-
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menegaskan peringkat idBBB- atas rencana emisi obligasi berkelanjutan II/2021 tahap III yang diterbitkan oleh PT PP Properti Tbk (PPRO) dengan nilai maksimum Rp 500 miliar. Hasil dari penerbitan obligasi akan digunakan untuk refinance (56%), modal kerja (23%) dan belanja modal (21%). Pefindo juga menegaskan peringkat idBBB- untuk PPRO dan surat utang yang masih beredar. "Prospek dari peringkat perusahaan adalah negatif untuk mengantisipasi profil kredit yang berpotensi melemah dalam jangka menengah karena permintaan sektor properti yang lebih rendah, dikombinasikan dengan leverage keuangan yang tinggi," kata Pefindo, Jumat (10/9).