KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) terus meningkatkan kapasitas layanan via platform mobile bankingnya yaitu Octo Mobile. Paling anyar, Octo Mobile kini turut menambah fitur travel concierge Dengan fitur tersebut, para pengguna kini dapat merencanakan perjalanan lebih mudah karena tiket pesawat bisa diperoleh langsung melalui Octo Mobile di genggaman tangan. Head of Digital Banking, Branchless and Partnership CIMB Niaga Bambang Karsono Adi mengatakan, inovasi tersebut sejalan dengan aspirasi CIMB Niaga untuk menjadikan Octo Mobile sebagai Super App yang menyediakan fitur lengkap, sehingga dapat melayani beragam aktivitas finansial nasabah dan memberikan customer experience yang lebih baik dan seamless.
“Sebagai Super App, aplikasi digital banking saat ini tidak hanya menyediakan produk-produk perbankan atau transaksi finansial, namun juga dapat menjembatani berbagai aktivitas yang dibutuhkan nasabah dalam kehidupan sehari-hari. Karena itu, kami terus menyempurnakan Octo Mobile, di antaranya dengan menambahkan fitur Travel Concierge untuk memfasilitasi pengguna dalam merencanakan perjalanan,” kata Bambang dalam keterangan resminya, Rabu (6/1). Baca Juga: Gandeng Cimb Niaga, Sun Life luncurkan Essentia Medical Care Bambang menjelaskan, dengan tersedianya fitur Travel Concierge yang menyatukan antara proses pemesanan dan pembayaran tiket pesawat di dalam Octo Mobile, pengguna akan semakin aman, nyaman, dan efisien karena tidak perlu berpindah ke aplikasi lain.