Odyssey Datang, Yang Lain Terbenam?



JAKARTA. Kendati Odyssey menyasar segmen kelas atas, Toyota Astra Motor (TAM) yakin penjualan Toyota Alphard yang ada di kisaran harga Rp 900 miliar hingga Rp 1 miliar tidak akan terganggu. "Alphard lebih punya daya tahan karena segmennya luxury," ujar juru bicara Toyota Astra Motor (TAM) Achmad Rizal. Hingga akhir Maret 2010, penjualan berbagai kategori Alphard mencapai 60 unit. Sementara itu di segmen yang relatif sama dengan Odyssey, Mitsubishi sendiri masih mengandalkan Grandis yang dipasarkan dengan kisaran harga Rp 355 juta hingga 370 juta per unit. "Penjualan Grandis berhasil mencapai angka 50 unit setiap bulannya," imbuh Intan.Asal tahu saja, Odyssey milik Honda itu premium ini dibanderol mulai Rp 536 juta (on the road Jakarta).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: