KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Izin keluar kantor di jam kerja hanya untuk buka rekening di cabang Bank Maybank Indonesia, duh, sudah gak zaman. Anda bisa buka tabungan syariah Maybank dengan praktis lewat aplikasi Maybank2U. Berbekal aplikasi ini, Anda jadi bisa buka rekening tabungan kapan dan di mana saja. Asyiknya lagi, Anda tidak perlu ke gerai cabang Maybank Indonesia untuk verifikasi data. Kok? Ya, agen Maybank yang akan menghampiri Anda untuk melakukan verifikasi sekaligus aktivasi tabungan. Asyik, bukan?
- Anda download dan install aplikasi Maybank2U melalui Play Store atau App Store. Setelah proses install selesai, Anda buka aplikasi tersebut.
- Anda ketuk menu "Daftar Maybank2u" lalu ketuk "Tidak". Lalu Anda ketuk menu "Syariah" untuk mulai membuat tabungan syariah Maybank Indonesia.
- Anda ketuk "Mulai" lalu masukkan nomor ponsel dan email. Anda sebaiknya memasukkan nomor ponsel dan alamat email yang aktif digunakan.
- Anda masukkan kode OTP yang dikirimkan sistem Maybank2u via Short Message Service (SMS).
- Langkah selanjutnya, Anda upload foto KTP. Kemudian, Anda isi data diri sesuai identitas KTP
- Anda ambil foto selfie lalu ketuk "Lanjut". Lalu, Anda upload foto NPWP dan foto tanda tangan.
- Anda masukkan data perusahaan tempat bekerja lalu ketuk "Lanjut". Anda masukkan total gaji yang diterima selama setahun.
- Selanjutnya, Anda masukkan tempat domisili saat ini dan ketuk "Lanjut". Anda buat user id dan password sesuai dengan keinginan. Lalu, Anda pilih salah satu gambar yang ada di layar ponsel untuk verifikasi login.
- Anda centang kotak syarat dan persetujuan yang tampil di layar ponsel. Setelah Anda menyelesaikan semua langkah, layar ponsel akan menampilkan notifikasi pilihan aktivasi akun.
- Anda ketuk menu "Agen" dan atur jadwal serta lokasi untuk verifikasi data bersama agen.